Idnnewspublish.com, Bandar Lampung — Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan pada 10 November, Perkumpulan Advokat Perempuan Lampung (PAPELA) menggelar kegiatan tabur bunga sebagai bentuk penghormatan terhadap jasa para pahlawan bangsa.
Ketua PAPELA Lampung, Nina Zusanti, mengatakan bahwa momentum Hari Pahlawan menjadi pengingat penting bagi seluruh rakyat Indonesia, khususnya advokat perempuan, untuk terus meneladani semangat perjuangan para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga demi kemerdekaan Indonesia.
“Pada tanggal 10 November, bangsa Indonesia di seluruh penjuru tanah air merayakan Hari Pahlawan untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan dengan darah dan air mata,” ujar Nina.
Menurutnya, di tengah derasnya arus informasi dan tantangan sosial yang kompleks saat ini, advokat perempuan memiliki peran penting untuk menjadi “pahlawan profesional” dengan berpegang pada hati nurani dan empati dalam memperjuangkan kebenaran dan keadilan.
“Kita harus melahirkan nilai-nilai kemanusiaan dan nasionalisme yang peduli terhadap masyarakat, terutama perempuan dan anak, agar hak-haknya dapat diperjuangkan dan mereka bisa berdaya,” lanjutnya.
Nina juga menekankan bahwa semangat kepahlawanan dapat diwujudkan melalui profesionalisme, kerja sama, dan dedikasi dalam setiap tugas. Ia menyebut, pahlawan masa kini bukan lagi yang mengangkat senjata, melainkan mereka yang bekerja dengan hati, berani berinovasi, dan tidak mudah menyerah.
“Kalau dulu pahlawan berjuang dengan senjata, kini kita mengangkat semangat dan tanggung jawab moral untuk menjadikan Indonesia lebih maju menuju Indonesia Emas,” tegasnya.

Selain kegiatan seremonial, PAPELA Lampung juga aktif melakukan berbagai aksi nyata di bidang hukum, di antaranya pendampingan korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), anak berhadapan dengan hukum (ABH), serta konseling hukum baik bagi korban maupun pelaku tindak pidana.
“PAPELA tidak hanya fokus pada kegiatan seremonial, tetapi juga turun langsung secara profesional sebagai perkumpulan profesi hukum untuk membantu masyarakat yang membutuhkan,” tambah Nina.
Menutup pernyataannya, Nina mengajak seluruh anggota PAPELA untuk terus berjuang di bidang masing-masing dengan semangat juang dan nilai kepahlawanan.
“Selamat Hari Pahlawan! Mari terus berjuang dari tempat kita masing-masing,” tutupnya. (Wi)















