Menu

Mode Gelap

Lampung · 23 Mar 2025 19:52 WIB ·

Ditutup Selimut, Wanita Ditemukan Meninggal Dunia Dalam Kontrakan di Bakauheni Lampung Selatan


					Ditutup Selimut, Wanita Ditemukan Meninggal Dunia Dalam Kontrakan di Bakauheni Lampung Selatan Perbesar

Idnnewspublish.com, Lampung Selatan- Seorang wanita ditemukan meninggal dunia di rumah kontrakannya di Dusun kenyayan Bawah I Desa Bakauheni, Kecamatan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan, Minggu (230/03/2025).

Korban inisal WY (23) warga Dusun Sumber Sari, Desa Kelawi, Bakauheni, Lampung Selatan. Jasadnya ditemukan tergeletak di ruang tamu kontrakan dan ditutupi menggunakan selimut warna abu abu.

“Iya, adanya laporan orang meninggal dunia di Desa Bakauheni inisal DY,” ujar Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Yuni Iswandari Yuyun, Minggu (23/3/2025).

Kata Yuni, peristiwa penemuan korban meninggal dunia ini terjadi di sebuah kontrakan di Dusun kenyayan Bawah I Desa Bakauheni sekitar pukul 09.00 WIB.

Saat itu, saksi Juherudin merupakan pemilik kontrakan hendak merenovasi tembok di bagian dapur, sehingga memanggail-mangil korban namun tidak ada jawaban.

“Saksi ini berinisiatif mengambil kunci serep dirumahnya, setelah membawa kunci lalu saksi melihat seorang sedang tertidur di ruang tengah dan ditutupi selimut,” kata Yuni.

Kemudian saksi mencoba membangunkan orang tersebut dan tidak ada jawaban, sehingga kembali keluar kontrakan dan memanggil saksi lainnya Syafei.

“Saat kembali dipastikan, kedua saksi ini menduga adanya korban meninggal dunia dan kejadian ini langsung dilaporkan ke anggota Polsek setempat,” katanya.

Terkait peristiwa ini, Yuni turut mengimbau warga agar selalu peka terhadap wilayahnya dan selalu mewaspadai situasi lingkungan masing-masing.

“Diharapkan apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan agar segera menghubungi pihak Kepolisian, khususnya kepada petugas Bhabinkamtibmas dan Polsek terdekat,” jelasnya.

Tak hanya itu, Yuni juga menjelaskan bahwa Keamanan ini bukan hanya tanggung jawab Kepolisian, namun Masyarakat juga ikut bertanggung jawab terhadap lingkungan.

Dengan adanya partisipasi dan peran aktif dari warga terkait keamanan dan ketertiban, dikatakan, langkah ini dapat mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan bahkan dapat menangkal segala bentuk tindak kriminal yang mungkin akan terjadi.

“Dengan harapan, adanya himbauan maupun kerja sama yang baik dengan masyarakat, mudah-mudahan dapat mempersempit kejahatan yang berada di lingkungan masyarakat masing-masing,” tandas mantan Kapolres Metro tersebut. (*)

Artikel ini telah dibaca 11 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Puluhan Emak-Emak Desak Pemerintah Tangani Kasus Bullying di SMPN 19 Pesawaran

22 Juli 2025 - 22:40 WIB

DPRD Lampung Dukung Penuh Pembentukan Perda Anti-LGBT

22 Juli 2025 - 08:11 WIB

Kejari Lamsel Tahan Dirut BUMD Lampung Selatan

21 Juli 2025 - 22:32 WIB

Pengamat Politik Unila Angkat Bicara tentang Musda Golkar Lampung

21 Juli 2025 - 16:42 WIB

Kejaksaan Lampung Bekuk DPO Pelaku Korupsi Pembangunan Gedung Mess Guru Senilai Rp 2,266 Miliar

20 Juli 2025 - 22:26 WIB

Partai Golkar Akan Menggelar Musda XI, Kuat Dukungan Mengalir Ke Aprozi Alam

20 Juli 2025 - 21:46 WIB

Trending di Lampung