Menu

Mode Gelap

Lampung · 4 Feb 2025 18:29 WIB ·

Resmikan PT. Pesona Sawit Makmur, Raden Adipati Dukung Beroperasinya Pabrik Sawit 


					Resmikan PT. Pesona Sawit Makmur, Raden Adipati Dukung Beroperasinya Pabrik Sawit  Perbesar

Idnnewspublish.com, Way Kanan — Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya didampingi Bupati terpilih Ali Rahman meresmikan Pabrik Kelapa Sawit, PT. Pesona Sawit Makmur (PT.PSM), di Kampung Karang Umpu, Kecamatan Blambangan Umpu, Way Kanan, Lampung, Selasa (04/02/2025).

Hadir dalam peresmian tersebut Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya beserta jajaran, Bupati terpilih Ali Rahman, Forum Pimpinan Daerah (Forkopimda), Direktur PT. PSM Bujang Bujang Fauzi, Deputi Operasional Head Reno Ruswandi beserta jajaran Manajemen PT. PSM, Camat Blambangan Umpu Achmad Syafari, Kepala Kampung Karang Umpu Basri Sp beserta jajaran, dan masyarakat setempat, Karyawan PT. PSM.

Dalam wawancara bersama awak Media, Direktur PT. PSM melalui Deputi Operasional Head Reno Ruswandi sangat apresiasi kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Way Kanan dan masyarakat setempat yang sangat antusias menyambut berdirinya Pabrik Sawit tersebut.

“Sore ini kami ucapkan terima kasih atas antusias masyarakat, Pemerintah Deerah, semua karyawan PT PSM,” ungkap Reno Ruswandi.

Lebih lanjut Ruswandi menuturkan, tujuan berdirinya Pabrik adalah untuk membangun ekonomi masyarakat, bermitra dengan pemerintah Daerah, “kita selalu mengedepankan keharmonisan dengan siapapun dalam beroperasinya Pabrik,” ujarnya.

“Mari ajak masyarakat untuk membawa hasil buah sawit ke PT PSM, saling menguntungkan antara perusahaan dan masyarakat. Kami berpesan untuk masyarakat Way Kanan, mari berbondong-bondong bawa Buah sawit kita ke PT. PSM, agar kita bisa selalu lebih harmonis dalam bekerjasama dan bisa membantu Pemerintah Daerah, ” tutupnya. (SA)

Artikel ini telah dibaca 49 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Puluhan Emak-Emak Desak Pemerintah Tangani Kasus Bullying di SMPN 19 Pesawaran

22 Juli 2025 - 22:40 WIB

DPRD Lampung Dukung Penuh Pembentukan Perda Anti-LGBT

22 Juli 2025 - 08:11 WIB

Kejari Lamsel Tahan Dirut BUMD Lampung Selatan

21 Juli 2025 - 22:32 WIB

Pengamat Politik Unila Angkat Bicara tentang Musda Golkar Lampung

21 Juli 2025 - 16:42 WIB

Kejaksaan Lampung Bekuk DPO Pelaku Korupsi Pembangunan Gedung Mess Guru Senilai Rp 2,266 Miliar

20 Juli 2025 - 22:26 WIB

Partai Golkar Akan Menggelar Musda XI, Kuat Dukungan Mengalir Ke Aprozi Alam

20 Juli 2025 - 21:46 WIB

Trending di Lampung